Pontianak, WartaRepublik.Com - Satuan Tugas Operasi Mantap Brata (Satgas OMB) Kapuas Polda Kalimantan Barat berhasil melaksanakan pengamanan nonton bareng (nobar) debat calon presiden di beberapa titik di Pontianak pada Minggu (4/2/2024). Kabidhumas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya, menjelaskan bahwa pengamanan nobar debat capres ini dilakukan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Debat Capres terakhir dianggap sebagai momen penting dalam kontestasi Pilpres 2024, sehingga menarik perhatian banyak masyarakat baik pendukung dari partai politik maupun simpatisan Capres untuk menyaksikannya. Nobar yang dilaksanakan di kafe dan berbagai tempat tim sukses menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat untuk berkumpul dan mengikuti jalannya debat.
“Kami ingin memastikan nobar debat capres berjalan aman dan lancar tanpa ada gangguan apapun,” kata Petit.
Satgas OMB Polda Kalbar menerjunkan personel ke berbagai kafe dan tim sukses yang menyelenggarakan nobar debat capres. Personel tersebut bertugas untuk melakukan patroli, memantau situasi, dan berjaga-jaga di lokasi nobar, serta melakukan pengaturan arus lalu lintas di area jalan sekitar lokasi debat.
Petit menambahkan, pihaknya juga berkoordinasi dengan pihak kafe dan tempat tim sukses untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pengunjung.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu keamanan,” tambahnya.
Beberapa kafe dan tim sukses di Pontianak yang menyelenggarakan nobar debat capres melibatkan pengamanan oleh Satgas OMB Polda Kalbar antara lain Kediaman Ibu Yulianti, WARKOP 1001 Malam, Weng Coffee Sumatra, Warkop NB, Kediaman Pak Satarudin, Sekretariat Walhi Kalbar, dan Cafe Safira. Seluruh kegiatan nobar berjalan aman dan kondusif, tanpa adanya kejadian yang menonjol.
Satgas OMB Polda Kalbar berkomitmen untuk terus melakukan pengamanan dalam setiap tahapan Pemilu, menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif hingga pesta demokrasi tahun 2024 selesai.
Fais/*