Launching Integrasi Layanan Primer Posyandu Aster (ILP) di Lingkungan Kubang Lesung Kulon RW 04 Kelurahan Taman Baru -->

Header Menu

Launching Integrasi Layanan Primer Posyandu Aster (ILP) di Lingkungan Kubang Lesung Kulon RW 04 Kelurahan Taman Baru

Tuesday, 15 October 2024







WARTA REPUBLIK.COM - Cilegon – Kelurahan Taman Baru menggelar acara Launching Integrasi layanan primer (ILP) Acara berlangsung bertempat di Posyandu Aster, lingkungan Kubang Lesung Kulon RW 04, pada hari Selasa, 15 Oktober 2024.

Lurah Kelurahan Taman Baru Furkon S.E menekankan  dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas peluncuran ILP, yang bertujuan memperluas cakupan layanan posyandu, tidak hanya untuk balita dan ibu hamil, tetapi juga untuk seluruh lapisan masyarakat dari balita hingga lansia.
Lurah Kelurahan Taman Baru Furkon S.E Menyampaikan Tujuan utama acara ini adalah meningkatkan akses layanan kesehatan bagi seluruh warga, dengan harapan dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Kelurahan Taman Baru.
Lurah berpesan kepada masyarakat agar lebih sadar pentingnya menjaga pola hidup bersih dan sehat, serta menghindari kebiasaan yang berdampak buruk pada kesehatan.

Dengan adanya ILP ini, diharapkan pelayanan kesehatan di seluruh posyandu di Kelurahan Taman Baru semakin optimal dan mampu menjaga kesehatan masyarakat. 

Lurah juga menekankan pentingnya menjaga pola makan sehat dan menerapkan gaya hidup yang baik untuk memastikan kualitas kesehatan yang lebih baik di masa depan.

Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Dinas Kesehatan Kota Cilegon, Sekretaris Kecamatan Citangkil, Kepala Puskesmas Kecamatan Citangkil, serta tokoh masyarakat, RT, RW, dan kader posyandu, " Pungkas nya Lurah Kelurahan Taman Baru Furkon S.E

Novaldo/Red*