Program Studi Komunikasi UMMU, Berhasil Mengadakan Kuliah Tamu: Industri Media Antara Peluang dan Tantangan -->

Header Menu

Program Studi Komunikasi UMMU, Berhasil Mengadakan Kuliah Tamu: Industri Media Antara Peluang dan Tantangan

Admin Redaksi
Thursday, 13 November 2025

Ternate, Wartarepublik.com - Program studi komunikasi Universitas Muhammadiyah Maluku Utara (UMMU) berhasil mengadakan kuliah tamu yang mengangkat tema "Industri Media di Era Digital Antara Peluang dan Tantangan". Acara ini berlangsung di lantai 1 Kampus B UMMU pada hari Kamis, 13 November 2025. 


Dalam kegiatan tersebut, ketua program studi komunikasi, Zulkifli Hi Saleh S. Sos. M. Si, mengundang Irman Hi Saleh yang adalah direktur utama Nuansa Media Grup sebagai pembicara. Acara ini juga dihadiri oleh Samsir Hamajen S. IP, M. Sos, yang menjabat sebagai sekretaris Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara, serta dosen-dosen dari program studi komunikasi UMMU. 

Irman Saleh, direktur utama Nuansa Media Grup, menekankan pentingnya media cetak di UMMU yang perlu diaktifkan, terutama ACTA, sebagai salah satu media kampus di program studi komunikasi ini. Ia berpendapat bahwa ACTA harus dihidupkan dengan mempertimbangkan kondisi dan perkembangan terbaru. 

Menariknya, Irman Saleh juga merupakan alumni komunikasi UMMU dan pernah menjadi ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) pada masa studinya. 

Ia juga menambahkan rasa syukurnya karena pernah terlibat dengan ACTA, media yang didirikan oleh alumni komunikasi UMMU," ucap Irman Saleh

Pesan moral yang disampaikan oleh Irman Saleh dalam kuliah tamu ini adalah penekanan bahwa penulis yang baik berasal dari pembaca yang baik. 

Rifaldi Sofyan, seorang mahasiswa dari program studi komunikasi, menyatakan bahwa kuliah tamu ini bukan hanya sekadar acara formal, tetapi juga merupakan kesempatan untuk menjalin silaturahmi antara alumni dan mahasiswa komunikasi. Kegiatan ini memberikan peluang untuk membangun koneksi yang lebih baik antara alumni dengan mahasiswa di bidang komunikasi," ujarnya