
Dalam rapat tersebut, Darma Kahdi, S.Pd menyampaikan susunan panitia UAS, yang terdiri dari Fahman Wahab sebagai Ketua, Asrul Madra sebagai Sekretaris, dan Asra A sebagai Bendahara. Dari nama - nama panitia yang di cantumkan itu sesuai dengan kesepakatan bersama dari hasil rapat tersebut.
Dalam penyampaian harapannya, Ketua Kurikulum Darma Kahdi, S.Pd menekankan pentingnya menjaga integritas dan kedisiplinan selama pelaksanaan UAS. "Kami berharap panitia dapat memastikan semua proses ujian berjalan sesuai prosedur, sehingga hasil yang diperoleh benar-benar mencerminkan kemampuan siswa," ujar Darma Kahdi, S.Pd.
"Ujian Akhir Semester ini merupakan langkah penting dalam evaluasi pembelajaran, kami berharap panitia dapat menjalankan tugas dengan profesional dan lancar.

Operator Sekolah, Muslan Munawar, S.Pd, juga menambahkan, kami siap mendukung penuh kinerja panitia agar Ujian Akhir Semester (UAS) ini ia berjalan sukses dan tertib.
Panitia UAS dapat bekerja sama dengan baik untuk memperlancar ujian. Jangan ragu untuk meminta bantuan jika ada kendala, kami semua siap mendukung," katanya
Muslan Munawar, S.Pd, berharap pelaksanaan UAS ini diharapkan dapat menjadi momentum peningkatan kualitas pendidikan di SMP N. 70 Halmahera Selatan. Dengan kerja sama yang solid antara guru, staf, dan siswa, sekolah optimis dapat mencapai hasil yang maksimal. UAS juga menjadi kesempatan bagi siswa untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam menguasai materi pembelajaran.
SMP N. 70 Halmahera Selatan terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang berkualitas bagi masyarakat, terutama di wilayah Gane Barat Selatan. Semoga dengan persiapan yang matang, pelaksanaan UAS dapat berjalan dengan lancar dan memberikan hasil yang memuaskan bagi semua pihak," harapanya
Penulis: Asrul Madra
Reporter: Asrul
.png)